GUBERNUR PBD HIBAH SATU UNIT MOBIL AMBULANCE PADA APEL PERDANA
SORONG-Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya Gelar Apel Pagi perdana bersama Gubernur Elisa Kambu, S.Sos dan Dan Wakil Gubernur Ahmad Nausrau, S.Pd.I. di Halaman Kantor Gubernur, Senin (10/03/2025).
Bertindak Sebagai Pembina Apel, Gubernur menyampaikan beberapa hal penting terkait program kerja di masa Kepemimpinannya, salah satunya Beliau menyampaikan bahwa, ”kami dipercakan Masyarakat PBD sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur untuk memimpin Papua Barat Daya selama 5 Tahun”. Ucapnya
Gubernur Elisa menghimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar bersatu,bersama, bergerak dengan cepat, menyesuaikan diri dan bekerja Sesuai dengan Tugas Tanggung jawab ditiap OPD sesuai dengan Visi Misi Gubernur dan Wakil Gubernur.
Pada kesempatan yang sama, Gubernur Elisa secara simbolis memberikan 1 unit Kendaraan Operasional Ambulance kepada Klinik Balai Pengobatan Bintang Timur untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Hadir dalam Apel tersebut diatas, wakil Gubernur, Pj. Sekretaris Daerah, Para Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD, Para Pejabat Eselon II,III,IV dan Staf Dilingkungan Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya.